Beda dengan Nonton MotoGP, Warga Mesti Vaksin Booster Jika Mudik, Jokowi: Jangan Dibandingkan..

| 31 Mar 2022 09:28
Beda dengan Nonton MotoGP, Warga Mesti Vaksin Booster Jika Mudik, Jokowi: Jangan Dibandingkan..
Presiden Jokowi usai meninjau Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Rabu (30/3). (Setpres)

ERA.id - Presiden Joko Widodo meminta publik tak membandingan syarat mudik Lebaran 2022 dengan menonton MotoGP Mandalika.

Jokowi merespons kritikan terkait vaksin Covid-19 dosis tambahan atau booster sebagai syarat mudik.

Data yang diterima, Jokowi menyebut tahun ini akan ada 79 juta orang yang pulang kampung menyambut Lebaran. Sementara saat pertandingan MotoGP Mandalika digelar, jumlah penontonnya hanya 60 ribu.

"Yang ingin mudik itu kurang lebih 79 juta, ini bukan jumlah yang sedikit lho. Jangan dibandingkan nanti dengan acara-acara yang lain, misalnya MotoGP yang 60 ribu," kata Jokowi dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (31/3/2022).

Jokowi menekankan, pemerintah sangat berhati-hati dalam mengeluarkan kebijakan, khususnya terkait dengan mudik Lebaran.

Karena itu, vaksin booster dijadikan syarat untuk mencegah penularan Covid-19 saat Hari Raya Idulfitri.

"Enggak bisa 60 ribu dibandingan dengan 79 juta. Sehingga penanganan harus hati-hati, vaksin lengkp harus sudah dikerjakan, kemudian boosternya juga terus dikejar," tegas Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menambahkan, dirinya tak melarang masyarakat mudik maupun berwisata. Hanya saja, penerapan protokol kesehatan harus dilakukan secara ketat.

"Utamanya memakai masker, dan yang kedua sudah harus vaksin lengkap ditambah vaksin penguat booster. Karena ini untuk melindungi kita semuanya. Untuk menjaga kita semuanya," ucapnya.

Sebelumnya, pemerintah mengizinkan masyarakat mudik pada Hari Raya Idulfitri tahun ini meskipun masih di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Namun, mereka yang hendak mudik wajib sudah divaksinasi secara lengkap dan mendapatkan vakksin booster.

Kebijakan tersebut kemudian dikritik sejumlah pihak. Beberapa lalu membandingkan syarat mudik dan gelaran MotoGP yang tidak mewajibkan penonton sudah vaksin booster.

Kami juga pernah menulis soal Kemarin Kepala Desa Dukung 3 Periode, Kini Jokowi Jawab Santai: Sudah Sering Saya Dengar Kamu bisa baca di sini.

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

Rekomendasi