ERA.id - Penggunaan vaksinasi Covid-19 dosis tambahan atau booster tak hanya menjadi syarat bagi masyarakat yang hendak mudik pada Lebaran tahun ini. Terbaru, pemerintah mewajibkan seluruh penonton pertandingan olahraga untuk melengkapi diri dengan vaksin booster jika ingin menonton langsung.
Aturan tersebut tertuang dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 20 Tahun 2022 tentang Pembelakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3, 2, dan 1 Covid-19 di Wilayah Jawa-Bali.
Dalam Indemdagri tersebut ditambahkan, selain vaksin booster, penonton pertandingan olahraga juga diwajibkan menyertakan hasil test antigen negatif Covid-19.
"Penonton yang hadir langsung di stadion wajib sudah divaksinasi booster atau vaksinasi lengkap dan hasil negatif Antigen pada hari pertandingan," bunyi Inmendagri terbaru yang dikutip pada Selasa (5/4/2022).
Kapasitas penonton pertandingan olahraga juga dibatasi sesuai dengan status daerahnya masing-misang. Untuk daerah Level 3 kapasitas penonton maksimal 50 persen, Level 2 maksimal 75 persen, dan Level 1 maksimal 100 persen.
Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Syafrizal ZA mengatakan, vaksin booster dijadikan syarat menonton pertandingan olahraga kerena pemerintah meyakini bahwa vaksinasi menjadi salah satu alat utama dalam pengendalian Covid-19.
"Sedangkan untuk seluruh pemain, official, kru media, dan staf pendukung yang hadir diberikan keringanan dengan diperkenankan minimal vaksin dosis kedua dan hanya menggunakan syarat antigen pada hari pertangingan," kata Syafrizal.
Dia menegaskan, seluruh pemerintah daerah bersama dengan forkopimda perlu untuk saling bekerjasama memaksimal pemberian vaksin dosis kedua, serta mendorong vaksin booster yang secara aktif digalakkan oleh Pemerintah.
"Upaya tersebut menjadi bentuk kepedulian bersama khususnya dalam upaya pemulihan ekonomi nasional yang sudah mulai terlihat baik di berbagai wilayah di Indonesia," pungkasnya.
Kami juga pernah menulis soal Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik, Menhub Bakal Siapkan Sentra Vaksinasi di Bandara Hingga Terminal Kamu bisa baca di sini
Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!