Wapres JK Tinjau Langsung Korban Tsunami Selat Sunda

| 23 Dec 2018 12:13
Wapres JK Tinjau Langsung Korban Tsunami Selat Sunda
Wakil Presiden Jusuf Kalla (Era.id)
Jakarta, era.id - Wakil Presiden Jusuf Kalla akan meninjau langsung warga terdampak dari Tsunami Selat Sunda, Banten. JK yang berada di Makassar dikabarkan akan langsung bertolak menuju Pandeglang, Banten.

Jubir Wapres, Husain Abdullah menjelaskan, JK terus memantau perkembangan penangan dari bencana Tsunami di Banten dan sekitarnya. Dari video singkat yang diunggahnya pada akun Twitter pribadinya, JK tengah berkoordinasi terkait penanganan peristiwa yang terjadi di Banten dan Lampung.

"Pak JK dari kediamannya di Makassar terus memantau perkembangan tsunami di Pandeglang, Banteng. Rencana siang ini akan ke lokasi bencana setiba di Bandara Halim, Jakarta," tulis Husain di akun Twitternya seperti dikuti era.id, Minggu (23/12/2018).

 

Berdasarkan data terkini dari BNPB, Tsunami yang terjadi Banten dan Lampung menyebabkan 584 Orang luka, 430 rumah rusak, dan 2 orang hilang. Secara rinci ada 43 korban meninggal dunia dari peristiwa itu.

Sementara itu, di Lampung Selatan, 7 orang meninggal dunia, 89 orang luka-luka dan 30 unit rumah rusak berat. Sedangkan di Serang tercatat 3 orang meninggal dunia, 4 orang luka-luka dan 2 orang hilang. 

Rekomendasi