Puan Maharani Bakal Resmikan Pasar Legi Solo, Gibran: Ganjar Belum Tahu Saya..

| 18 Jan 2022 19:54
Puan Maharani Bakal Resmikan Pasar Legi Solo, Gibran: Ganjar Belum Tahu Saya..
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (Dok. PUPR)

ERA.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memastikan Ketua DPR RI Puan Maharani datang dalam peresmian Pasar Legi yang dijadwalkan Kamis (20/1/2022).

Ia menjadi satu-satunya tokoh yang sudah pasti datang dalam acara ini.

Hal ini disampaikan Gibran di sela kegiatannya pada Selasa (18/1/2022). Ia mengatakan jika Puan sudah datang ke Solo sehari sebelumnya. Sebab dirinya akan melakukan kunjungan ke Boyolali terlebih dahulu.

”Besok ke Boyolali dulu, sorenya baru ke Kampung Batik Laweyan, baru Kamisnya (peresmian),” kata Gibran.

Terkait siapa saja yang hadir dalam peresmian ini, Gibran enggan merinci. Sebab acara tersebut yang membuat dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). ”Itu yang ngurus dari PUPR,” katanya.

Sementara saat ditanya kehadiran Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gibran sendiri belum tahu pasti. Sebab terkait siapa saja yang hadir dalam peresmian tersebut, menjadi kewenangan dari Kementerian PUPR.

”Belum tahu saya, harusnya iya (diundang). Coba nanti ditanya ke PUPR,” ucapnya.

Selain Puan Maharani, tokoh yang dijadwalkan hadir dalam acara peresmian ini yakni Presiden Joko Widodo dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. Hanya saja dua tokoh tersebut belum mengkonfirmasi kehadirannya.

Selain tokoh nasional, tokoh lainnya dari kota Solo yang diundang dalam acara ini yakni Mantan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo dan Achmad Purnomo. Keduanya sudah dipastikan hadir.

”Kalau Pak Rudy dan Pak Purnomo sudah konfirmasi hadir,” ucapnya.

Sementara itu saat dikonfirmasi, Mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengatakan belum mendapat undangan acara peresmian Pasar Legi. Namun jika dirinya diundang, ia akan hadir.

”Ya kalau diundang ya datang,” ucapnya.

Sedangkan saat ditanya terkait adanya undangan untuk Ganjar Pranowo, Rudy sebagai sahabatnya tidak tahu secara mendetail. Ia juga tidak tahu apakah Ganjar akan hadir dalam acara tersebut atau tidak.

”Saya nggak tahu, saya bukan yang mengundang,” katanya.

Kami juga pernah menulis soal Ibu Kota Nusantara Bakal Punya Workcation, Suharso: Bisa Kerja Sambil Berlibur. Kamu bisa baca di sini.

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

Rekomendasi