Apakah Sering Menguap Tanda Gejala Penyakit Tertentu? Simak Penjelasan Berikut

| 20 Oct 2022 22:06
Apakah Sering Menguap Tanda Gejala Penyakit Tertentu? Simak Penjelasan Berikut
Ilustrasi menguap (Unsplash)

ERA.id - Musim hujan tiba, dingin tentu saja, pertanyaannya kenapa sering menguap?

Teori yang paling didukung secara ilmiah tentang mengapa kita menguap adalah pengaturan suhu otak karena menghirup udara dapat membantu mendinginkan suhu otak.

Teori tentang Menguap

Menguap berhubungan dengan suhu otak (Unsplash)

Dilansir dari healthline, ketika orang berpikir tentang menguap makan dapat menyebabkan melakukannya. Kabar baiknya, hal Itu adalah sesuatu yang dilakukan semua orang, termasuk hewan.

Perlu diketahui, Anda tidak boleh mencoba menahan menguap karena ketika Anda menguap berarti tubuh Anda membutuhkannya. Uniknya, hal ini adalah salah satu tindakan paling menular dan tak terkendali yang dilakukan tubuh.

Ada banyak teori mengapa orang menguap. Salah satu teori populer adalah bahwa menguap membantu tubuh Anda membawa lebih banyak oksigen. Tetapi teori ini sebagian besar telah dibantah.

Kenapa Sering Menguap? Tanda Lelah?

Terdapat penyebab menguap, bahkan jika Anda tidak lelah. Teori yang paling ilmiah tentang mengapa kita menguap adalah pengaturan suhu otak. Sebuah studi tahun 2014 yang diterbitkan dalam jurnal Physiology & Behavior mengamati kebiasaan menguap 120 orang.

Penelitian menemukan bahwa menguap lebih sedikit terjadi selama musim dingin. Jika suhu otak terlalu jauh di luar normal maka menghirup udara dapat membantu mendinginkannya.

Anda menguap ketika:

●        lelah: ketika lelah suhu otak akan memanas dan menguap akan menyebabkan suhu turun

●        bosan: otak Anda tidak merasa terstimulasi dan mulai melambat, menyebabkan penurunan suhu

●        melihat orang lain menguap ketika Anda berada di lingkungan yang sama dengan mereka, Anda terkena suhu yang sama

Alasan lain Anda menguap adalah karena tubuh ingin bangun dengan sendirinya. Gerakan menguap membantu meregangkan paru-paru dan jaringannya, dan memungkinkan tubuh untuk melenturkan otot dan persendiannya. Menguap juga dapat memaksa darah ke wajah dan otak Anda untuk meningkatkan kewaspadaan.

Cara Agar Berhenti Menguap

  1. Cobalah bernapas dalam-dalam

Jika Anda merasa diri Anda menguap berlebihan, cobalah latihan pernapasan dalam melalui hidung. Tubuh Anda mungkin membutuhkan lebih banyak oksigen. Sebuah studi tahun 2007 menemukan bahwa pernapasan hidung menurunkan menguap.

  1. Bergerak

Menghentikan rutinitas juga dapat membantu merangsang otak Anda. Perasaan lelah, bosan, dan stres cenderung membuat orang lebih banyak menguap. Menguap berlebihan juga bisa berasal dari terlalu banyak mengkonsumsi kafein atau melalui detoks opiat.

  1. Dinginkan dirimu

Anda juga bisa mencoba berjalan-jalan di luar atau mencari tempat dengan suhu yang lebih sejuk. Jika Anda tidak punya waktu untuk melakukan ini, minumlah air dingin atau makan camilan dingin, seperti buah atau wortel.

Selain itu cobalah mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik, berolahraga lebih banyak, hindari atau batasi kafein dan alkohol, buat jadwal tidur dan patuhi, dan ciptakan lingkungan tidur yang nyaman sebelum tidur.

Haruskah Menemui Dokter karena Menguap 'Terlalu Banyak'?

Anda harus menemui dokter jika Anda merasa menguap lebih dari biasanya dan mengalami gejala tambahan yang mengganggu aktivitas Anda sehari-hari.

Beri tahu dokter Anda kapan mulai menguap dan gejala lain, seperti kabut pikiran, nyeri di area tertentu, atau bahkan kurang tidur. Informasi tersebut dapat membantu dokter Anda mendiagnosis kondisi yang mendasarinya dan membuat rekomendasi perawatan berdasarkan kebutuhan individu.

Selain alasan kenapa sering menguap, ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu ingin tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman

Rekomendasi