5 Rekomendasi Ikan Laut yang Enak Dibakar, Bumbu Sesuai Selera

| 21 May 2023 18:05
5 Rekomendasi Ikan Laut yang Enak Dibakar, Bumbu Sesuai Selera
Ikan kakap merah, ikan laut yang enak dibakar (pexels)

ERA.id - Secara umum, ikan laut punya rasa gurih alami. Oleh sebab itu, proses memasak sederhana, seperti pembakaran, sudah cukup untuk mendapatkan sajian yang lezat. Namun, ikan laut yang enak dibakar apa saja?

Jika Anda ingin mengadakan acara makan bersama atau sedang berkemah di pantai, Anda bisa memilih beberapa ikan ini untuk menu bebakaran. Dikutip Era.id dari berbagai sumber, simak daftar berikut.

Rekomendasi Ikan Laut yang Enak Dibakar

·         Ikan baronang

Ikan baronang punya daging tebal yang gurih. Di pasaran, umumnya ikan ini dijual dengan ukuran sekitar 20—45 cm. Terdapat bercak khas pada ikan ini.

Beberapa jenis bumbu yang cocok untuk ikan baronan bakar adalah bumbu kuning dan rica-rica. Ikan ini termasuk ikan yang cukup mahal sehingga Anda perlu menyiapkan uang lebih jika ingin menikmatinya.

     ·         Ikan Kakap

Ikan kakap tidak semahal ikan baronang, tetapi dagingnya juga tebal. Selain itu, kulit ikan ini bisa terasa garing saat dibakar.

Ukuran tubuh ikan kakap cukup besar, kurang lebih 90 cm. Jenis yang biasanya dijadikan ikan bakar adalah kakap merah dan kakap putih. Daging kakap putih termasuk lembuh sehingga terasa lebih enak.

·         Ikan ekor kuning

Ikan ini punya ekor berwarna kuning. Nama lain dari ikan ini adalah yellow tail fish, ikan sunin, atau ikan sulih. Nama latin ikan ekor kuning adalah Caesionidae. Ikan ini punya daging tebal yang lembut. Selain enak dibakar, ikan ini juga mantap saat digoreng kering, dipesmol, dan digulai.

·         Ikan ayam-ayam

Ikan ayam-ayam (monaconatureencyclopedia)

Ikan ayam-ayam memiliki bentuk yang cukup unik. Tubuhnya besar pipih dengan mulut yang kecil dan bergigi. Salah satu penyebab ikan laut ini disebut ikan ayam-ayam adalah rasa daging yang mirip daging ayam. Kulit ikan ayam-ayam cukup tebal.

·         Ikan kuwe

Ikan laut yang enak dibakar selanjutnya adalah ikan kuwe. Daging ikan kuwe tebal dan kokoh, tetapi lembut saat digigit. Jika ingin mendapatkan sajian yang mantap, cobalah panggang ikan ini dengan bumbu ikan bakar khas Makassar dengan sambal pedas sebagai pelengkap. 

Rekomendasi