Wajib Tahu, Jangan Asal Pilih Salmon Buat Bikin Sushi

| 09 Nov 2020 23:06
Wajib Tahu, Jangan Asal Pilih Salmon Buat Bikin Sushi
Sushi Salmon (Anda Mahardhika/era.id)

ERA.id - Ikan salmon sering diolah menjadi hidangan sushi atau sashimi ala Jepang yang sangat menggugah selera. Namun, kamu wajib tahu salmon yang kita makan harus segar, higienis, dan sehat. Kamu wajib tahu ciri-ciri Salmon yang baik dikonsumsi oleh kita agar aman dan higienis untuk dimakan mentah-mentah.

Cara mengolah salmon pada makanan Jepang, membuat kita harus lebih selektif, karena bukannya sehat, malah menjadi sumber penyakit karena tidak bisa membedakan mana salmon yang layak dikonsumsi dan salmon yang sudah mengandung banyak bakteri.

Salmon Segar Warnanya sangat Cerah

Ciri yang sangat mudah dilakuan adalah dengan melihat warna dari salmon itu sendiri, jika warna oranye dari salmon segar sangat cerah.

"Salmon yang digunakan oleh restoran maupun rumahan, saya sarankan harus dari salmon terbaik, kami sebagai pelaku usaha kuliner Jepang menggunakan Salmon yang berasal dari Norwegia, karena pengelolaan sangat higienis mulai dari penangkapan sampai dalam bentuk fillet," ulas Ida Handani, manager operasional Midori Japanese restaurant kepada ERA.id, Senin (9/11/2020).

Sashimi Salmon (Anda Mahardhika/era.id)

Aroma Salmon Tidak Amis

Salmon yang kualitasnya dijaga sangat baik, tidak akan berbau amis karena sangat segar, walaupun salmon diimpor dari negara yang cukup terbilang jauh dari Indonesia yakni dari Norwegia, Amerika Serikat, atau negara lainnya. Salmon yang dikemas secara higienis dan sehat memiliki standar terbaik untuk menjaga kualitasnya.

Saat di ekspor dari Norwegia ke negara lain, salmon yang dipilih sangat ketat dan harus terbukti sehat. Jika Salmon yang tidak bagus dikirim maka akan menimbulkan aroma amis yang bisa mempengaruhi salmon lainnya.

Permukaan Kulit Salmon Tidak Berlendir

Salmon yang berlendir biasannya diakibatkan oleh penyimpanan yang salah, sehingga salmon tidak lagi segar bahkan dikhawatirkan sudah mengandung banyak bakteri yang berbahaya dalam perut.

Cara penyimpanan salmon yang benar yaitu potong terlebih dahulu salmon yang baru dibeli, kemudian balut salmon dengan plastick wrap agar tidak terkontaminasi udara dalam jangka waktu yang lama.

Harga Salmon Terbaik Lebih Mahal

Pengelolaan salmon norwegia dilakukan sangat baik, mulai dari penangkapan, pembudidayaan, pengemasan sampai pengiriman ke negara-negara besar seperti Jepang, Kanada bahkan Indonesia. Jadi, wajar harga salmon norwegia terbilang mahal, untuk satu ekor salmon harga mulai 170ribu sampai 250ribu rupiah, tergantung dari bobot ikan untuk standar Indonesia. 

Biasanya kalau ada yang lebih murah salmon tersebut berasal dari negara lain yang juga penghasil Salmon seperti dari Jepang, Chili, Skotlandia atau Kanada. (Anda Mahardhika)

Tags : kuliner
Rekomendasi