Kronologi Kecelakaan Beruntun yang Sebabkan Chacha Sherly Meninggal Dunia

| 05 Jan 2021 16:15
Kronologi Kecelakaan Beruntun yang Sebabkan Chacha Sherly Meninggal Dunia
Chacha Sherly (Foto: Ig @chacha.sherly)

ERA.id -Mantan personel Trio Macan, Chacha Sherly meninggal dunia pada Selasa (5/1/2021) usai menjalani perawatan di RSUD Ungaran. Ia dilaporkan menjadi korban kecelakaan lalu lintas dengan kronologi kecelakaan beruntun. 

Kepergian wanita bernama asli Yuselly Agus Stevy itu dibenarkan oleh pihak perwakilan label rekaman, Okky yang menyebut Chacha meninggal dunia pada pukul 12:00, Selasa (5/1/2021).

Begitu juga akun resmi Trio Macan yang menulis berita duka atas kepergian Chacha di Instagram. 

“Rest in Love. Terima kasih dan selamat jalan @chacha.seherly Karyamu, senyummu, dan kebaikanmu akan selalu di hati,” tulis akun resmi Trio Macan. 

Kabar meninggalnya Cacha Sherly membuat Ayu Ting Ting kaget. Calon istri Adit Jayusman mengaku kaget dengan kabar tersebut.

"Kaget, kaget banget. Tadi ada segmen dua kabar Cece meninggal karena kecelakaan. Semoga almarhumah diterima Allah swt. semua amal ibadah diterima Allah dan pasti ditempatkan yang terbaik," ungkap Ayu Ting Ting saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan pada Selasa (5/1/2021).

Korban Kecelakaan Beruntun

Sebelum meninggal dunia, dara 29 tahun itu dilaporkan mengalami kecelakaan beruntun di ruas Jalan Tol Semarang-Solo KM 428, Semarang, Jawa Tengah.  

Kecelakaan yang terjadi sekitar jam 14:30 itu disebabkan oleh sebuah mobil truk yang hilang kendali dan kemudian terguling. Akibatnya empat mobil turut terkena imbas kecelakaan lalu lintas itu, termasuk mobil yang ditumpangi oleh Chacha. 

Mobil Chacha Keluar Jalur dan Ditabrak Bus

Buntut dari mobil truk yang hilang kendali itu rupanya membuat supir Chacha juga ikut lepas kendali. Dilaporkan mobil yang ditumpanginya itu keluar jalur dan masuk ke jalur yang berlawanan di jalan tol. 

“Satu kendaraan Honda B-RV terbaru karena panik di depannya kecelakaan, diduga seperti itu, langsung buang arah ke U-turn, dari jalur B ke jalur A,” kata Kasat Lantas Polres Semarang AKP M Adiel Aristo, Senin (4/1/2021). 

Setelah keluar dari jalur seharusnya, mobil tersebut mengalami kecelakaan lainnya yaitu ditabrak oleh bus. 

Alami Luka Berat dan Tak Sadarkan Diri

Insiden kecelakaan itu pun menyebabkan benturan kencang yang berimbas pada diri Chacha. Ia mengalami luka berat dan langsung dilarikan ke RSUD Ungaran, Semarang. 

Selama perawatan kondisi Chacha kritis dan tak sadarkan diri. Ia mengalami luka di bagian kepala yang menyebabkan dirinya kritis. 

Chacha Sherly pun tak mampu bertahan lama. Ia menghembuskann nafas terakhir pada Selasa (5/1/2021) sekitar jam 12:00. Rencananya jenazah Chacha akan dimakamkan di Sidoarjo. 

Rekomendasi