Millen Cyrus Sholat Jumatnya Gimana? Pertanyaan Netizen Akhirnya Terjawab

| 07 Feb 2021 20:20
Millen Cyrus Sholat Jumatnya Gimana? Pertanyaan Netizen Akhirnya Terjawab
Millen Cyrus. (Instagram/millencyrus)

ERA.id - Rasa penasaran netizen bagaimana cara selebgram Millen Cyrus sholat akhirnya terpecahkan. Ia mengaku masih sholat sesuai kodratnya sebagai laki-laki dengan memakai sarung. 

Sebagaimana diketahui keponakan Ashanty itu kerap kali mengundang sorotan terkait penampilannya. Millen yang biasa tampil cantik bak seorang model ini sering kali bikin iri banyak wanita. 

Netizen pun penasaran bagaimana cara Millen saat beribadah. Terlebih saat beberapa waktu lalu ditangkap karena narkoba, jenis kelamin di KTP-nya masih sebagai laki-laki. 

Bersama dengan Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty, Millen akhirnya mengaku ia tetap sholat memakai sarung. Bahkan ia juga masih rajin menunaikan ibadah sholat Jumat sebagaimana kewajiban laki-laki. 

"Tetap pakai sarung, sampai detik ini pun pakai sarung," kata Millen Cyrus, dikutip dari kanal YouTube Ussy Andhika Official, Minggu (7/2/2021). 

Millen Cyrus saat menjadi bintang tamu di channel YouTube Ussy Andhika Official.

Lalu, obrolan berlanjut tentang bagaimana cara Millen saat beribadah, terutama saat Millen harus melaksanakan sholat jumat di masjid. 

Dengan tegas Millen mengaku bahwa sampai sekarang ia masih tetap rajin dan melaksanakan ibadah sholat jumat. 

Namun, Millen punya cara sendiri terkait penampilannya, mulai dari rambut, pakaian, hingga posisinya saat solat jumat. 

"(Rambut) dikuncir aja. Terus kalau salat Jumat ya biasa aja, even ada extention bulu mata bulu mata," ujarnya. 

Lalu, kata Millen, ia tak memungkiri banyak orang yang salah paham dan salah menilai dirinya selama di masjid. Terlebih pria 21 tahun itu sudah melakukan operasi di kedua payudaranya. 

Millen saat menjalankan sholat lima waktu. (Foto: Istimewa)

"Kanan kiri bapak-bapak kan kadang suka rumpi, kayak 'tunggu deh mbak kayaknya salah deh, mau wudhu kan?’," kenang Millen. 

Untungnya hal itu tak terlalu ia ambil pusing dan pikirkan. Millen tetap berpegang teguh pada pendiriannya dengan niat beribadah. 

Untuk menghindari sorotan dan cibiran, Millen memilih untuk duduk di pojok masjid. Ia juga memakai baju yang sedikit gombrong untuk menutupi tonjolan di payudaranya. 

"Makanya kalau kayak gitu aku pakai kaus, cuma nonjol kan mau ditutupin juga nggak bisa. Aku pilih duduk di pojok," tegasnya.

Rekomendasi