Selain Denis, Drag Me Out digawangi Stas Belov (gitar), Easy Target (bass) dan Chris Nokia (dram). Kabar tentang proyek ini pertama kali meletup pada 27 September 2017 melalui Twitter.
"Album baru dan band baru.... Sangat berharga setiap menit dari pekerjaan ini dan penantian yang telah kami investasikan dalam proyek ini. Bersiaplah untuk sesuatu yang baru dan segar," kicau Denis kala itu.
Denis bergabung dengan Asking Alexandria pada 26 Mei 2015, menggantikan Danny Worsnop yang saat itu memilih fokus kepada band barunya We Are Harlot. Setelah merilis single bertajuk I Won't Give In, Denis merekam album penuh bertajuk The Black bersama band metalcore asal Inggris tersebut.
Tak berlangsung lama, pada Oktober 2016, Denis memutuskan hengkang dan baru menjelaskan alasan kepergiannya yang mendadak tersebut pada Desember 2017, dalam sebuah wawancara dengan Rock Sound. Kata dia, negaranya-Ukraina-saat itu seperti daerah perang sehingga dia dan
keluarganya menderita stres dan dirinya harus berhenti menjalani tur untuk fokus kepada keluarga
Sementara itu. Dalam sebuah pernyataan tentang Drag Me Out, Denis mengucapkan terima kasih kepada para penggemar setianya yang terus menemani saat dia menjalani masa-masa sulit tadi.
"Ke mana pun saya pergi, mereka mengikuti saya sampai akhir dan itu sangat saya hargai. Mereka mengerti saya dan dari mana saya muncul ketika perubahan itu datang, yang membiarkan saya merasa nyaman dengan diri dan musik saya," jelas dia. Dinukil dari Loudwire, Senin (11/3/2019).
"Dengan ini saya katakan, saya dengan bangga mempersembahkan bab baru dalam hidup dan karier saya, Drag Me Out. Silakan, nikmati musik baru kami. Ini diciptakan buat kalian," pungkas Denis.
Sesaat setelah Pressure dirilis, komposisi dan bagian bridge dari lagu Hollow milik Drag Me Out disebut-sebut mirip Alone In A Room-nya Asking Alexandria. Sayangnya, kita tidak bisa membandingkannya secara langsung lantaran label rekaman Sumerian Records (yang menaungi Drag Me Out dan Asking Alexandria) langsung mencopot Hollow dari saluran YouTube resmi mereka.
Buat yang penasaran dengan album Pressure dari Drag Me Out? Dan ingin menakar level kedahsyatan album ini jika dibandingkan album The Black milik Asking Alexandria? Simak kedua karya Denis dalam video di bawah: