Khawatir Usai Tinggalkan Agensi, Naeun Apink Pastikan Grup Tidak Bubar

| 01 May 2021 16:27
Khawatir Usai Tinggalkan Agensi, Naeun Apink Pastikan Grup Tidak Bubar
Naeun Apink (Instagram/marcellasne_)

ERA.id - Son Naeun alias Naeun Apink mengaku khawatir setelah meninggalkan agensinya, Play M Entertainment. Meski memilih pergi, ia memastikan grup Apink tidak akan bubar. 

Melalui media sosialnya, Naeun mencurahkan isi hatinya selama 10 tahun terakhir berkarier bersama Apink. Ia membuka suratnya dengan kembali mengenang momen awal debut bersama Apink.

"Aku memulai debut saat berusia 18 tahun, dan sudah 10 tahun telah berlalu. Melihat kebelakang, itu karena cinta dan dukungan yang saya terima sehingga Son Naeun yang beruisa 18 tahun bisa menyanyikan "I Don't Know," tulisnya. 

Lalu, kata Naeun, ia sampai saat ini ia masih terus menerima banyak cinta dari para penggemarnya sehingga muncul suatu titik dimana ia tak lagi bisa meminta apa pun kecuali bersyukur. 

Sayangnya Naeun memilih untuk meninggalkan Play M Entertainment setelah 10 tahun berkarier dan menjadi salah satu grup yang dibanggakan. Ia pun mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dari member Apink, penggemar, serta staf yang sudah membantunya selama ini. 

"Saya dengan tulus berterima kasih kepada anggota (A Pink), Pandas (nama fans), keluarga Play M, dan staf yang bersama saya selama waktu itu," tulisnya. 

Kepergian Naeun Apink dari agensi Play M Entertainment ini adalah salah satu keputusan sulit dihidupnya. Namun dengan segala pertimbangan yang ada, ia pun mencoba untuk keluar dari zona nyamannya. 

Bintang Dinner Mate itu mengaku sudah berdiskusi panjang dengan seluruh member Apink dan juga para staf di agensinya terkait masa depan Apink. 

Dari hasil diskusi itu, agensi memutuskan seluruh member Apink akan melakukan kegiatan individu untuk sementara waktu. Naeun juga berjanji dirinya akan terus bersama Apink dan memastikan Apink tidak akan bubar. 

"Untuk waktu yang singkat, kami akan menyendiri, dan kami juga akan selalu dapat berkumpul kembali dan menunjukkan hal-hal baik sebagai APink, dengan satu hati dan tujuan yang sama," tegasnya. 

Terkait keputusannya pergi dari agensi, Naeun mengaku ia merasa asing dan khawatir bergabung dengan agensi barunya, YG Entertainment. 

"Meninggalkan keluarga dengan menghabiskan waktu lebih dari 10 tahun dan membuat awal yang baru di tempat baru juga terasa asing bagi saya, jadi saya sangat khawatir," ungkapnya. 

Meski merasa khawatir, Naeun menegaskan ia akan bekerja keras dan berusaha untuk terus tumbuh dan berkembang agar menjadi Son Naeun yang dibanggakan oleh banyak orang. 

"Saya akan bekerja keras sehingga saya bisa menjadi Son Naeun yang mengambil langkah maju dalam hal pertumbuhan dan perkembangan," ukunya.

Son Naeun memutuskan untuk meninggalkan Play M Entertainment pada 29 April 2021. Keputusan ini ia ambil setelah kontrak eksklusifnya berakhir. Namun kelima member Apink lainnya tetap berada di agensi dan memperbarui kontrak mereka. 

Pada hari yang sama, YG Entertainment mengonfirmasi bahwa Son Naeun sedang dalam tahap negosiasi untuk bergabung dan menandatangani kontrak. Bila Naeun sepakat bergabung dengan YG Entertainment, maka ia akan berada di dalam satu agensi yang sama dengan kakaknya, Son Sae-eun.

Rekomendasi