PAN Reformasi Disebut Halusinasi, Loyalis Amien Rais: Mumtaz Rais Belajar Dulu

| 01 Sep 2020 12:07
PAN Reformasi Disebut Halusinasi, Loyalis Amien Rais: Mumtaz Rais Belajar Dulu
Amien Rais (Dok. Instagram @amienraisofficial)

ERA.id - Eks Ketua DPP PAN, Agung Mozin menanggapi pernyataan Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Mumtaz Rais yang akan berenang jarak jauh hingga memberikan give away bila PAN Reformasi besutan Amien Rais terbentuk. Ia pun meminta agar Mumtaz belajar dulu sebagai kader partai.

"Tanggapan saya kepada Mumtaz hanya enteng-entengan saja ya, bahwa sebagai anak muda sebaiknya belajar dulu yang banyak sebagai kader partai untuk menjadi politisi yang matang," kata Agung saat dihubungi Era.id, Selasa (1/9/2020).

Menurutnya, saat ini belum saatnya dia tampil atau hadir di kancah politik nasional seperti saat ini. Jutru, semakin banyak Mumtaz memberi komentar atas rencana pembentukan partai baru maka semakin terlihat ketidakmatangannya dalam dunia politik.

"Nasehat saya adalah santai saja dan ayo kita berkompetisi dalam adu gagasan utk dinilai publik," katanya.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Mumtaz Rais menyatakan akan berenang dari Pantai Kapuk, Jakarta ke Labuan Bajo, NTT jika partai politik bentukan ayahnya, Amien Rais terbentuk. Dia sendiri menyebut parpol baru itu dengan nama PAN Halusinasi.

Diketahui, mantan ketua MPR RI yang juga pendiri PAN berencana membentuk partai politik baru yang rencananya diberi nama PAN Reformasi.

Rekomendasi