Jenuh WFH? Coba Deh Work From Lobby Hotel

| 22 Sep 2020 13:38
Jenuh WFH? Coba Deh Work From Lobby Hotel
WFH di Furama Singapore (Dok. Asiaone)

ERA.id - Selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) atau pembatasan wilayah, para pekerja diharuskan bekerja di rumah atau work from home/WFH. Namun, karena merasa bosan atau suasana di rumah kurang mendukung untuk bekerja, banyak para karyawan yang mencari alternatif tempat untuk bekerja. Konsep work from hotel (WFH) atau bekerja dari hotel bisa menjadi pilihan.

Di Singapura, Hotel Furama RiverFront Singapore memberikan layanan WFH. Berbeda dengan WFH di Indonesia yang menawarkan paket menginap untuk bisa bekerja dari hotel, Furama RiverFront Singapore menawarkan bekerja dari ruang publik hotel seperti lobby dan restoran.

Dengan membayar 15 dolar Singpura (Rp163.000), pengunjung bisa mendapatkan tempat kerja yang nyaman selama 13 jam di lobby atau restoran, mendapatkan akses wifi gratis, dan makan minum gratis. Tentunya pihak hotel menerapkan protokol kesehatan yang ketat seperti mejaga jarak dan memakai masker.

WFH di Furama Singapore (Dok. Asiaone)

Seperti dikutip dari Asiaone, Selasa (22/9/2020), peminat dari promo ini sangat membludak. Pihak hotel tadinya menjual tiket masuk secara walk in, tapi kini, para pengunjung harus membeli tiketnya secara online.

Para pengunjung harus berebutan untuk mendapatkan spot yang nyaman dengan pemandangan yang indah. Selain area lounge di lantai pertama, hotel telah membuka restoran mereka, The Square @Furama dan Kintamani Indonesian Restaurant, di lantai dua dan tiga.

Rekomendasi