ERA.id - Sebuah video pendek seorang perempuan yang mengaku mantan pelakor marah-marah di dalam sebuah bank di Makassar. Di sana, ia melabrak terduga pelakor yang sepanjang video hanya tertunduk tak bisa berkata apa-apa.
Konon kabarnya pelabrakan terduga pelakor di sebuah bank ini diduga direkam lewat siaran langsung Facebook. Nama akun Facebook perekam video pelabrakan itu yakni Asriani.
Saat ditelusuri ulang, akun Facebook Asriani sudah tidak terlihat. Dikabarkan pula kalau Asriani adalah warga Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.
Dalam video yang viral itu, seorang wanita melabrak perempuan lain terduga pelakor di kantor sebuah bank di Makassar. Di sana ia bilang, bahwa dirinya juga mantan pelakor dan terang-terangan tak suka oleh sikap pegawai bank yang ia tuduh pelakor.
Saat dibentak, pegawai itu duduk di meja tanpa memberikan klarifikasi. Sembari membentak, perempuan yang merasa dirinya jadi korban pelakor itu mengaku, bahwa dirinya juga pernah menjadi pelakor.
"Dia seenaknya ambil suamiku!" tutur perempuan berjilbab abu-abu itu sembari menunjuk pegawai bank yang diduga menjadi pelakor.
Saat itu, pihak keamanan kantor bank tersebut menenangkan perempuan itu. Sontak, perempuan itu menunjukkan anak dari suaminya.
"Sabarku 14 tahun jadi istrinya. Dan saya pernah jadi kau, saya pernah jadi pelakorji juga," tutur perempuan itu dengan nada emosi sembari menunjuk perempuan terduga pelakor di bank tersebut.
Akhirnya, perempuan terduga pelakor itu berdiri. Saat akan akan dimediasi satpam di sebuah ruangan, perempuan berjilbab abu-abu itu menarik jilbab si pegawai bank hingga lepas. Video pun berakhir saat itu.