Kisah Alex di Serigala Terakhir Dibuat Versi Serial di Vidio

| 21 Sep 2020 20:33
Kisah Alex di Serigala Terakhir Dibuat Versi Serial di Vidio
Abimana Aryasatya di film Serigala Terakhir (Instagram)

ERA.id - Salah satu film action populer Indonesia, Serigala Terakhir akhirnya melanjutkan kisah Alex (Abimana Aryasatya) lewat serial di platform Vidio. Serial ini dijadwalkan tayang perdana pada 25 September 2020. 

Melalui konferensi pers virtual, Senin (21/9/2020) para pemain dan juga sutradara memberi bocoran terkait serial Serigala Terakhir. Menurut Tina Arwin, Chief Content Vidio inisiasi ini sudah ada sejak lama lantaran melihat antusiasme masyarakat. 

“Pembicaraan ini tuh udah lama banget kita percaya ceritanya masih kuat, data juga nunjukkan yang diputar ulang menunjukan perfomance yang bagus pasti semua orang penasaran denga serita kelanjutan,” kata Tina saat virtual konferensi pers. 

Abimana yang menjadi bintang utama mengaku jalan cerita ini akan berbeda dari karakter sebelumnya. Di mana Alex baru saja keluar dari penjara dan berniat untuk menjadi lebih baik lagi. 

Dia juga menjelaskan serialnya kali ini bukan cuma sekadar baku hantam dan perkelahian saja, tetapi juga menyisipkan unsur kekeluargaan yang kental.

“Di sini semua adegan fighting akan lebih real bentuknya karena tidak dengan satu bentuk bela diri apapun, lebih street fighting lah,” kata Abimana Aryasatya. 

Menurut Wicky Olindo sutradara Screenplay Pictures, serial ini akan berisi 6 episode yang bakal memacu adrenalin para penonton. Tetapi pihaknya juga tak menutup kemungkinan jika nantinya serial Serigala Terakhir ini akan berlanjut. 

Selain Abimana Aryasatya dan Hannah Al Rasyid, serial ini juga akan dimeriahkan oleh sejumlah wajah baru dan lama seperti Rizky Nazar, Revaldo, Bizael Tanasale, Agra Piliang, Reza Pahlevi, hingga Tio Pakusadewo. 

Rekomendasi