ERA.id - Aktris cilik Maisha Kanna akan beradu akting dengan Lulu Tobing di film terbaru berjudul Yang Tak Tergantikan. Ia akan berperan sebagai Kinanti, anak ketiga dari Lulu Tobing.
Karakter Kinanti yang diperankan oleh Maisha Kanna ini digambarkan sebagai sosok anak yang pintar, enggak ribet, dan berprestasi. Ia juga digambarkan sebagai juara catur.
Namun menariknya, Maisha justru tak paham dan tak mengerti bagaimana cara bermain catur yang benar.
“Sebenernya sebelum aku main film ini tuh aku sama sekali ngga tau cara main catur. Aku belum pernah main catur, kaya ngga tahu caranya gimana, yang ini pindahinnya kemana. Aku ngga ngerti sama sekali,” kata Maisha Kanna saat konferensi pers virtual, Kamis (7/1/2021).
Kekurangan dan kesulitan ini pun tak membuat Maisah nyerah begitu saja. Ia melakukan berbagai cara agar bisa dan paham tentang permainan catur.
Lalu, kata Maisha, ia meminta tolong ke Ayahnya untuk dilatih dan bermain catur bersama. “Aku download aplikasi gitu buat belajar."
Meski mengalami kesulitan saat syuting Yang Tak Tergantikan, aktris 13 tahun itu menyebut hal ini sebagai pendalaman karakter agar ia bisa terus belajar dan mengasah kemampuannya.
Sinopsis Yang Tak Tergantikan
Film Yang Tak Tergantikan merupakan karya terbaru dari sutradara Herwin Novianto bersama Falcon Pictures. Film yang dibintangi oleh Lulu Tobing ini, menceritakan tentang sosok seorang ibu bernama Aryati yang menjadi orang tua tunggal.
Aryati harus menghidupi anak-anaknya sekaligus menjaga keharmonusan keluarganya dari banyaknya masalah yang dihadpai anak-anaknya yang beranjak remaja.
Selain Lulu Tobing dan Maisha Kanna, film ini juga turut dibintangi oleh Dewa Dayana dan juga Yasamin Jasem. Film ini dijadwalkan tayang 15 Januari 2021 di Disney+ Hotstar.