Profil Windah Basudara Serta Kisah Hidupnya, Putuskan untuk Rehat dari Youtube

| 06 Apr 2023 03:15
Profil Windah Basudara Serta Kisah Hidupnya, Putuskan untuk Rehat dari Youtube
Windah Basudara (Foto: IG @windahbersaudara)

ERA.id - Setelah mendapatkan 10 juta subscriber, Windah Basudara memutuskan untuk rehat. Ia juga sebelumnya mengajak netizen untuk unsubscribe kanal YouTube miliknya untuk sementara waktu sebab hendak merampungkan pekerjaannya. Windah Basudara populer sebagai konten kreator dan streamer yang kerap live streaming mengenai gaming. Penasaran dengan youtuber ini? Simak profil Windah Basudara di bawah ini.

1. Nama Asli: Brando Franco Windah

Windah Basudara mempunyai nama lengkap Brando Franco Windah. Ia memilih nama Basudara, bahasa Manado yang bermakna ‘Bersaudara’. Windah memiliki darah Manado dan lahir pada 14 Maret 1992, berarti dirinya kini sudah berusia 31 tahun.

Dari video Draw My Life yang diunggah Windah Basudara di kanal YouTube-nya, Windah adalah anak kedua dari empat bersaudara. Kakak pertamanya bernama Florence, adiknya bernama Caroline dan Vincent.

2. Pendidikan Windah Basudara

Walaupun lahir di Manado, ternyata Windah menghabiskan waktu anak-anak hingga ia dewasa di Jakarta. Keluarganya menetapkan untuk pindah ke Jakarta saat Windah masih TK. Selanjutnya Windah melanjutkan sekolah dasar di SD ST Vincentius Jakarta hingga SMA ke SMA ST Bellarminus Jakarta.

Ia sempat berhenti sesaat di bangku SMA, dan akhirnya sekolah homeschooling yang dipandu oleh Kak Seto. Setelah lulus SMA, Windah meneruskan kuliah di STIKOM The London School of Public Relations jurusan Hubungan Internasional. Namun, karena kendala ekonomi, ia tidak meneruskan pendidikan.

3. Pernah Merasakan Perundungan/Bullying

Saat dirinya duduk di bangku SMP, Windah mengaku pernah mengalami perundungan/bullying oleh teman-temannya. Ia di-bully karena memiliki perawakan tubuh yang tinggi dan kurus.

“Karena postur tubuh gue kurus terus tinggi pokoknya muka gue cupu banget, mungkin gue ada fotonya. Karena tubuh postur tubuh gue yang tinggi, kurus, cupu gue jadi korban bully secara fisik maupun verbal tapi enggak parah banget,” ujar Windah Basudara dikutip dari YouTube-nya pada Rabu, 5 April 2023.

4. Gemar Main Game Sejak Anak-anak

Windah sudah gemar senang bermain game sejak usianya masih anak-anak. Game pertama yang dimainkannya yaitu game konsol Nintendo NES. Saat masih duduk di bangku SMP, ia sangat menggemari game konsol PlayStation 1.

Salah satu game favorit saat dirinya bermain PlayStation yaitu RPG Suikoden II. Kegemarannya dalam bermain game ternyata tidak berhenti begitu saja, malahan melekat hingga saat ini.

5. Pernah Berprofesi sebagai Pelayan

Setelah memutuskan berhenti dari kuliah, Windah akhirnya bekerja sebagai pelayan di sebuah kafe. Saat itu, ia mendapatkan gaji Rp900 ribu per bulan. Karena gaji tersebut terasa kecil, Windah memutuskan untuk keluar setelah sebulan bekerja.

Ia pun melanjutkan bekerja di restoran Bluegrass di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Setelah masa training, tiga bulan bekerja Windah ditawari oleh pejabat hotel The Westin Jakarta Hotel untuk berkarier di hotel bintang lima.

Profil Windah Basudara (Foto: Youtube.com)

Profil Windah Basudara

  • Nama Asli: Brando Franco Windah
  • Nama Panggung: Windah Basudara
  • Tempat/Tanggal Lahir: Manado, 14 Maret 1992
  • Umur: 31 Tahun
  • Saudara: Florence (Kakak Perempuan), Caroline (Adik Perempuan), Vincent (Adik Laki-laki)
  • Pendidikan: SMA Santo Bellarminus
  • Pasangan: Sesilia Agnes
  • Agama: Kristen
  • Profesi: YouTuber
  • Tahun Aktif: 2018 – sekarang
  • Kanal YouTube: Windah Basudara
  • Akun Instagram: @windahbasudara

Demikianlah ulasan tentang profil Windah Basudara yang rehat dari YouTube, semoga kisah hidupnya dapat memberikan inspirasi serta motivasi bagi semua YouTuber pemula.

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi