Tersangka Video Syur, Gisel dan Michael Yukinobu De Fretes Kompak Minta Maaf ke Seluruh Masyarakat Indonesia

| 07 Jan 2021 10:45
Tersangka Video Syur, Gisel dan Michael Yukinobu De Fretes Kompak Minta Maaf ke Seluruh Masyarakat Indonesia
Gisel dan Nobu (Foto: Instagram/@gisel_la dan @yukinobu_de_fretes)

ERA.id - Polisi telah menetapkan penyanyi Gisel dan Michael Yukinobu De Fretes alias Nobu sebagai tersangka dalam kasus video syur berdurasi 19 detik pada November 2020. Kepada Polisi, mereka mengakui keduanya adalah pemeran dalam video syur tersebut.

Usai ditetapkan sebagai tersangka, Gisel buka suara terkait kasus video syur menyeret namanya. Mantan istri Gading Marten ini meminta maaf kepada semua pihak, orang-orang terdekatnya, dan seluruh masyarakat Indonesia.

"Izinkan malam ini dengan segala kerendahan hati saya untuk mengucapkan permintaan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia," ungkap Gisel melalui jumpa pers yang digelar di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (6/1/2021) malam.

"Seluruh pihak yang terkait khususnya kepada keluarga besar saya, sahabat, teman, orang-orang yang mengasihi saya, partner kerja saya, dan semua pihak yang telah menaruh kepercayaannya kepada saya," lanjutnya.

Menurut Gisel, video syur tersebut merupakan bagian dari masa lalu dirinya. Saat ini, Gisel memulai untuk menjalani kehidupan barunya tidak seperti masa lalunya itu.

"Ketahuilah apa yang telah terjadi, dan dipertontonkan tanpa seizin saya adalah bagian dari masa lalu saya dan bukan dari kehidupan saya yang baru sekarang ini," kata Gisel. Tak hanya Gisel, sebelumnya Michael Yukinobu De Fretes alias Nobu juga mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Michael Yukinobu De Fretes Minta Maaf Lebih Dulu

Michael Yukinobu De Fretes alias Nobu juga mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia. Hal itu diungkapkan usai diperiksa oleh pihak kepolisian pada Senin (4/1/2021). Kala itu, Gisel tidak hadir karena menjemput Gempi di Bali.

"Selamat malam, untuk hari ini saya memenuhi panggilan pemeriksaan dan sebagai warga Indonesia saya taat akan hukum dan saya akan berusaha tetap kooperatif," tutur Nobu usai diperiksa di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (4/1/2021).

Nobu meminta maaf kepada seluruh masyarakat, keluarga hingga pihak-pihak terkait.  "Untuk hal yang terjadi selama ini, saya benar-benar menyesal dan minta maaf ke seluruh masyarakat Indonesia, ke keluarga saya, kepada pihak-pihak yang terkait, saya minta maaf untuk itu semua," ujar Nobu.

Dengan mata berkaca-kaca, Nobu mengaku menyesal atas perbuatan video syur yang dilakukan bersama Gisel. Menurutnya, ini adalah teguran dari Tuhan. "Saya benar-benar menyesal atas semua yang saya lakukan. Ini hukuman dari Tuhan pada saya. Saya mohon dukungan doa dan bener minta maaf," tutup Nobu.

Rekomendasi