Buka Bisnis Kuliner, Ayah Rozak Jual Nasi, Telur, Tempe Orek Seharga Rp35 Ribu, Ayu Ting Ting Dihujat: Kemahalan Mending Warteg

| 09 Feb 2022 19:00
Buka Bisnis Kuliner, Ayah Rozak Jual Nasi, Telur, Tempe Orek Seharga Rp35 Ribu, Ayu Ting Ting Dihujat: Kemahalan Mending Warteg
Keluarga Ayu Ting Ting (Foto: Instagram/@mom_ayting92_)

ERA.id - Selain menjadi penyanyi dangdut, pelawak, hingga pembawa acara, Ayu Ting Ting dikenal sebagai pebisnis yang disorot. Perempuan yang tengah dekat dengan Ivan Gunawan atau Igun ini baru saja membuka bisnis kuliner buatan ayah tercinta, Abdul Rozak alias Ayah Rozak.

Selain membuka kafe, pelantun lagu "Alamat Palsu" ini membuka bisnis baru dibidang catering bernama Nasi Pedas Ayah Ojak. Makanan itu terdapat nasi putih, telur mata sapi, tempe orek, sambal, keripik kentang pedas, hingga usus crispy.

Nasi orek dan telur ini digadang-gadang buatan asli Ayah Rozak. Menurut Ayu Ting Ting, pembeli akan ketagihan jika makan nasi orek dan telur buatan Ayah Rozak. Namun, harga yang ditawarkan Rp35 ribu, diluar dari biaya ongkir.

Bisnis baru Ayu Ting Ting (Foto: Instagram/@ayutingting92)
Bisnis baru Ayu Ting Ting (Foto: Instagram/@ayutingting92)

"WOWWWW!!! LAPARRRRR??? Sekarang kita hadirkan nih NASI PEDAS AYAH OJAK! Nasi putih dengan varian lauk pauk yang nikmat dijamin bikin makan kalian ketagihan. Yuk Order Sekarang. OPEN ORDER BY WHATSAPP YAAA GUYS," tulisnya.

"Nasi Pedas Ayah Ojak. Nasi Putih, Telur Mata Sapi, Tempe Orek, Sambal, Kripik Kentang Pedas, Usus Crispy. Disajikan dengan nasi bungkus didalam box. Harga hanya Rp.35.000 (Diluar ongkir)," lanjutnya.

Unggahan itu mendapatkan banyak respon. Banyak netizen yang gagal fokus dengan harga yang tertera seharga Rp35 ribu. Menurut mereka, harga makanan yang dijual sangat mahal.

"Di warteg segitu cuma 15rb...20rb dah sama es tehnya," tulis akun @rahmadfri****

"Mendingan di warteg paling 15 ribu," kata akun @kazu****

"Ga salah ni harga ? Orang dah pintar memilih makanan dengan harganya. Sorry , harusnya dengan nama besar , berilah harga yang masuk akal," tulis akun @dian.ea****

Kami juga pernah menulis soal Rela Bayar Mahal Babysistter Demi Merawat Kedua Boneka Arwah, Ivan Gunawan: Setiap Pagi Dijemur, Baju Keluar Harus Beda Kamu bisa baca di sini

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

 

Rekomendasi