Taylor Swift Cetak Sejarah Grammy Awards, Jadi Peraih Album of The Year Tiga Kali

| 15 Mar 2021 15:41
Taylor Swift Cetak Sejarah Grammy Awards, Jadi Peraih Album of The Year Tiga Kali
Taylor Swift (Capture YouTube)

ERA.id - Taylor Swift berhasil mengukir sejarah Grammy Awards sebagai musisi wanita pertama yang memenangkan Album of The Year. Bukan cuma sekali, ia membawa pulang piala untuk ketiga kalinya.

Prestasi gemilang kembali diukir oleh Taylor Swift. Ia lagi-lagi memenangkan piala Album of The Year di Grammy Awards 2021. Kemenangan itu berkat album terbarunya, Folklore yang rilis di tahun 2020. 

“Saya ingin berterima kasih kepada semua kolaborator saya yang ada di atas panggung,” kata Taylor Swift yang ditemani Aaron Dessner dan Jack Antonoff. 

Penghargaan yang digelar pada 15 Maret 2021 itu menjadikan pelantun “Cardigan” sebagai pencetak sejarah. Di mana ia tercatat sebagai musisi wanita satu-satunya yang memenangkan Album of The Year sebanyak tiga kali. 

Taylor Swift  (Capture YouTube)

Tahun 2010, mantan kekasih Harry Styles itu berhasil memenangkan Album of The Year berkat Fearless dan tahun 2015 lewat album 1989. 

Saat menjadi pemenang Album of The Year di tahun 2010, ia menjadi musisi termuda yang berhasil meraih kemenangan di usia 20 tahun. Meski pun akhirnya rekor itu diambil alih oleh Billie Eilish. 

Bagi Swift, kemenangannya ini tak lepas dari peran para penggemar setianya, Swifties. Mereka sudah memberikan inspirasi sekaligus menemani Swift di kala kesulitan, terutama saat pandemi Covid-19.

“Kalian bertemu kami di dunia imajiner yang kami ciptakan ini, dan kami tidak dapat memberi tahu Anda betapa terhormatnya kami selamanya dengan (kemenangan) ini,” tegas Taylor. 

Selain para penggemar, pelantun “Lover” itu juga tak lepas dari sosok kekasih tercintanya, Joe Alwyn. Joe terlibat di beberapa lagu yang ada di album Folklore. 

Folklore mengalahkan album Dua Lipa, Post Malone, Jhene Aiko, Black Pumas, Coldplay, Jacob Collier dan teman-temannya di HAIM. 

Rekomendasi