Pimpinan Hingga Anggota Komisi I DPR Positif Covid-19, Rapat Ditiadakan Selama Sepekan

| 01 Feb 2022 20:47
Pimpinan Hingga Anggota Komisi I DPR Positif Covid-19, Rapat Ditiadakan Selama Sepekan
Ilustrasi (Antara)

ERA.id - Komisi I DPR RI meniadakan rapat di Gedung Parlemen selama sepekan mendatang.

Hal ini disebabkan Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid bersama lima anggota komisi pertahanan lainnya terpapar Covid-19.

"Komisi 1 pekan ini tidak mengagendakan rapat di lingkup DPR. Saya bersama 5 Agt kom 1 lainnya positif Covid," cuit Meutya melalui akun Twitter pribadinya @meutya_hafid, Selasa (1/2/2022).

Selain dirinya dan lima anggota Komisi I, Meutya menambahkan bahwa ada tiga anggota tim kesekretariatan Komisi I yang dinyatakan positif Covid-19.

Dia juga berpesan agar masyarakat memperketat protokol kesehatan.

"Juga 3 Agt tim kesekretarian Kom 1. Semoga pekan depan rapat2 dpt kembali berjalan. Stay healthy teman2. Mari ketatkan prokes lagi," kata Meutya.

Meutya juga diketahui mengabarkan hasil tes PCR-nya melalui akun Instagram pribadinya. Dalam unggahannya itu, dia meminta pihak yang kontak fisik dalam waktu 3-4 hari terakhir untuk segera melakukan tes Covid-19.

Saat terpapar, Meutya mengakui mengalami gejala.

"Yes, saya bergejala. Mulai terasa hari Sabtu si tenggorokan. Terasa sekalinya kemarin/Minggu, demam, ngilu (kalau saya terasa juga di geligi), hidung berair. Pagi ini saya PCR, sedikit batuk mulai terasa hari ini," katanya.

"Minggu kalu saya hanya keluar tumah pada hari Rabu dan Kamis. So dalam kasus saya terasa gejala +_ 3 hari setelah virus masuk," imbuhnya.

Kami juga pernah menulis soal Ketua Komisi X DPR Minta Evaluasi PTM Dilakukan Selektif dan Terukur Kamu bisa baca di sini

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

Rekomendasi