ERA.id - Sebagian orang mungkin tahu bawa rute penerbangan pesawat tidak pernah melintas di atas bangunan Ka'bah di Makkah, Arab Saudi. Kira-kira apa sih alasannya?
Dikutip dari Quora, melansir laman lifeinsaudiarabia.net, pada sebuah gambar pesawat Saudia memperlihatkan bahwa pesawat itu berbelok arah ketika mendarat di Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah.
Padahal jarak terdekat menuju bandara digambarkan dengan garis hitam, tetapi pesawat tersebut berbelok. Terdapat banyak jawaban tentang Mengapa pesawat tidak melintasi Ka'bah.
- Kesaksian Penggali Makam Syekh Ali Jaber Bikin Takjub: Beliau Tersenyum Manis dan Tambah Ganteng
- Pria Asal Saudi Klaim Temukan Batu dari Neraka yang Dibawa Burung Ababil
- Jenazah WNI Ditemukan di Dalam Koper di Mekkah, Identitas Sudah Diketahui
- Imam Besar Masjidil Haram Makkah Angkat Bicara Soal Karikatur Nabi Muhammad, Begini Pesannya
Namun, bisa dikategorikan menjadi tiga alasan yang paling masuk akal, mengapa pesawat tidak pernah terbang melintasi Ka'bah. Berikut ulasannya:
1. No fly zone di ruang udara Makkah
Ka'bah adalah tempat suci umat muslim yang setiap harinya tidak pernah sepi dengan aktivitas ibadah, baik haji, umrah, atau ibadah lainnya. Jumlahnya bahkan mencapai jutaan orang yang beribadah pada musim haji dan umrah.
Bayangkan jika pesawat yang melintasi Ka'bah di Kota Makkah, tiba tiba jatuh. Tentunya akan menimbulkan korban yang tidak sedikit karena ada kerumunan orang di area tersebut.
2. Tidak ada bandara di Makkah
Tidak ada alasan pesawat harus lewat kota Makkah dan memang bandara sengaja tidak dibangun di Kota Makkah. Bandara Internasional terdekat berada di Kota Jeddah. Jaraknya kurang lebih 90 km dari Kota Makkah. Kok di Jeddah? Hal ini disebabkan agar tidak terjadi penumpukan penumpang di kota Makkah.
3. Non-muslim dilarang masuk Makkah
Pendapat ini masih kontroversi. Namun, jika mengambil pendapat bahwa Kota Makkah adalah kota suci di mana non muslim dilarang masuk, maka wajar jika pesawat tak melintas di atas Ka'bah.
Sebab dalam sebuah penerbangan, tidak semua penumpang adalah Muslim. Selain itu, alasan kedua dari point ini adalah bayangan pesawat yang berbentuk seperti salib orang Kristen. Bayangkan ketika pesawat melintas dan menghasilkan siluet berbentuk salib.
Klaim gelombang magnetik dan ruang hampa di atas Ka'bah
Klaim yang menyebut bahwa ada gelombang magnetik dan ruang hampa di atas Ka'bah adalah klaim sains tanpa bukti. Bila memang benar alasannya karena gelombang magnet yang kuat, jelaskan mengapa helikopter milik Kerajaan Saudi ini bisa melenggak-lenggok di area Ka'bah.
Lalu, ada pula klaim yang menyatakan bahwa karena medan magnet dan ruang hampa tadi, bahkan burung pun tidak terlihat berada di Ka'bah. Padahal faktanya, burung masih bisa bertengger di atas bangunan Ka'bah.