Tips Menggunakan Roof Box untuk Mudik Agar Perjalanan Tetap Aman, Simak!

| 31 Mar 2023 21:05
Tips Menggunakan Roof Box untuk Mudik Agar Perjalanan Tetap Aman, Simak!
Ilustrasi roofbox (Pixabay)

ERA.id - Salah satu pilihan moda transportasi yang digunakan untuk mudik lebaran ke kampung halaman adalah mobil. Namun, terkadang bagasi mobil tidak mempunyai kapasitas yang cukup karena barang bawaan yang terlalu banyak. Untuk menyiasati hal tersebut, para pengendara sering kali memilih untuk menggunakan roof box. Alat bantu ini kerap terlihat di jalan besar saat waktu mudik telah tiba. Lantas bagaimana tips menggunakan roof box untuk mudik? Artikel ini akan menjelaskan tips yang tepat untuk Anda.

Roof box memang bisa dijadikan solusi yang tepat untuk para pemudik jika terdapat penumpang atau barang bawaan yang banyak. Namun, pada dasarnya roof box tidak dapat dipasang secara asal di atap mobil.

Ilustrasi roofbox untuk mudik (Pixabay)

Pemilik mobil harus tetap memasangnya sesuai dengan aturan yang berlaku. Jika dipasang secara asal-asalan, maka alat ini bisa menimbulkan risiko dan membahayakan keselamatan berkendara.

Tips Menggunakan Roof Box untuk Mudik

Di bawah ini merupakan beberapa tips menggunakan roof box untuk mudik agar tetap aman:

Pastikan terdapat roof rail di atap mobil Anda

Roof Box tidak dapat dipasang langsung begitu saja pada atap mobil. Jika hanya ditaruh begitu saja, malah berisiko membuat atap mobil rusak.

Oleh sebab itu, mobil membutuhkan roof rail yang memiliki bentuk seperti rel membujur yang bisa dikaitkan untuk memasang roof rack sehingga bisa Anda gunakan untuk meletakkan roof box.

Pemasangan roof rack

Seperti yang dibahas sebelumnya, roof rack menjadi alas atau tempat dudukan dari roof box. Roof rack ini juga bisa dipakai untuk meletakkan barang-barang.

Namun, karena kemungkinan besar barang tersebut akan jatuh ketika mobil melaju dengan kecepatan tinggi, maka hal itu sangat tidak direkomendasikan. Hal ini tentunya dapat membahayakan pengendara lainnya.

Perlu diingat, sebelum menaruh roof box, Anda harus memastikan roof rack yang digunakan mampu menopang bobot roof box tersebut.

Memilih roof box sesuai kebutuhan

Memasang roof box dengan beban yang terlalu berat tentunya dapat mempengaruhi keseimbangan mobil. Oleh karena itu, carilah roof box yang terdiri dari bahan ringan, tetapi tidak mudah rusak.

Selain itu, Anda juga harus memahami posisi pemasangan roof box maupun roof rail agar keseimbangan mobil tetap terjaga.

Perhatikan daya angkut mobil

Agar kinerja mobil tetap optimal, memperhatikan daya angkut maksimal juga penting untuk diperhatikan. Pada dasarnya roof rack dan roof box tidaklah menjadi komponen utama, tetapi hanya sebuah tambahan.

Karena bertujuan untuk menambah tempat penyimpanan, dengan demikian sangat penting bagi Anda untuk memperhatikan bobot barangnya. Anda jangan sampai membuat mobil membawa beban yang berlebihan.

Perhatikan cara berkendara

Bagaimanapun, roof box dan juga isinya tetap akan mengubah titik keseimbangan mobil. Tentunya saat berkendara, mobil akan terasa lebih berat sehingga mobil jadi lebih sulit dikendalikan.

Untuk itu, Anda membutuhkan antisipasi sebelum melakukan perjalanan mudik dengan roof box. Pastikan Anda mengendari mobil dengan hentakan yang halus dan tidak agresif, pastikan pula saat melakukan pengereman tidak mendadak.

Pastikan Aman Melewati Portal Gerbong Otomatis

Selain mobil Anda bertambah beban, tinggi mobil Anda juga bertambah tinggi dengan adanya roof box. Oleh sebab itu, pastikan mobil Anda tetap aman saat melewati Gerbang Tol Otomatis khusus golongan 1 maupun portal otomatis lainya.

Nah, demikianlah tips menggunakan roof box untuk mudik yang dapat Anda terapkan. Selamat mencoba!

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Rekomendasi