Momen Sekjen Gerindra Ahmad Muzani Sanjung Gibran: Prototipe Pemimpin Muda

| 07 Apr 2022 07:51
Momen Sekjen Gerindra Ahmad Muzani Sanjung Gibran: Prototipe Pemimpin Muda
Ahmad Muzani dan Gibran (MPR)

ERA.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di Balai Kota Solo, Rabu (6/4//2022). Dalam pertemuan ini Gibran mendapat sanjungan dari pria yang menjabat sebagai Wakil Ketua MPR tersebut.

Pertemuan berlangsung sekitar satu jam di ruangan Gibran. Dalam pertemuan ini Ahmad Muzani mengungkap ada beberapa materi obrolan. Salah satunya Ahmad Muzani menyanjung kepemimpinan Gibran sebagai Wali Kota Solo. Menurutnya Gibran bisa menjadi sosok yang bisa menjadi panutan sebagai pemimpin.

”Mas Gibran ini prototipe pemimpin di pemerintahan. Saya katakan ini pada beliau,” ucapnya.

Ia menilai saat ini banyak pemimpin-pemimpin muda di pemerintahan yang memiliki ciri inovasi, kreasi dan selalu membuat kemajuan-kemajuan. ”Mas Gibran ini salah satunya,” katanya.

Keduanya juga membicarakan isu yang saat ini sedang ramai di masyarakat. Selain membahas penanganan Covid-19, keduanya juga membahas mengenai kelangkaan harga barang pokok dan minyak goreng.

”Tapi saya yakin, kalau kita kerjasama dan bahu membahu, persoalan ini bisa kita atasi,” katanya.

Dalam kurun waktu sebulan belakanga, Gibran sudah bertemu dengan empat pemimpin partai. Pertemuan pertama yakni dengan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Persatuan indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan dan terakhir dengan Ahmad Muzani ini.

Keempatnya memberikan sanjungan atas kepemimpinan Gibran untuk kota Solo selama setahun belakangan. Gibran sendiri merasa biasa dengan sanjungan ini.

"Ora (tersanjung). Biasa aja,” katanya

Kami juga pernah menulis soal Investor Bisnis Es Dogernya Beri Bantuan ke Warga Solo, Gibran: Kami Gandeng Perusahaan Swasta Kamu bisa baca di sini

Kalo kamu tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya!

 

Rekomendasi