Fakta Menarik Jinny Secret Number yang Nyaris Jadi Member BLACKPINK

| 26 Oct 2020 14:30
Fakta Menarik Jinny Secret Number yang Nyaris Jadi Member BLACKPINK
Jinny Secret Number (Instagram)

ERA.id - Memiliki wajah cantik dan bakat bukan berarti bisa terkenal dan sukses dalam waktu singkat. Begitu juga yang dirasakan, salah seorang mantan trainee YG Entertainmnet.  

Menjadi seorang idol Kpop populer boleh dibilang sesuatu hal yang sangat dinantikan bagi para trainee di agensi hiburan. Begitu pun yang dirasakan Jinny Secret Number sebelum berhasil debut dengan rekan-rekannya. 

1. Hampir Debut Bareng BLACKPINK

Dara kelahiran Los Angeles, California 1998 ini tumbuh besar dan mengenyam pahit manis bersama YG Entertainment di tahun 2012. Ia terbang dari Amerika Serikat untuk bisa debut sebagai idol Kpop ternama yang disukai banyak orang. Jinny Secret Number.

Selama menjalankan masa trainee di agensi yang menaungi Big Bang itu, Jinny sempat masuk ke jajaran “Future 2NE1” karena memiliki bakat yang luar biasa.

Jinny Secret Number (Instagram)

Ia pun terus berlatih dengan para anggota trainee lainnya, termasuk, Lisa, Rose, Jennie, dan juga Jisoo BLACKPINK. Bahkan ia hampir debut di satu nama grup Pink Punk, bareng Miyeon (G) I-dle, Lee Seo Yeon Fromis 9, Kim Eun Bi, dan Jang Hanna. 

Nama Pink Punk sendiri diberikan sebagai nama grup yang kabarnya akan debut dibawah naungan YG Entertainment. 

Sayangnya debut yang direncanakan itu ditunda karena berbagai masalah dari tiap anggotanya. Satu per satu trainee dan anggotanya pun memutuskan untuk keluar, termasuk Jinny yang sudah berlatih selama lima tahun. 

Pink Punk pun menyisakan empat anggota, yang akhirnya debut dengan nama BLACKPINK. 

2. Kegagalan dan Survival Show

Kegagalan selama lima tahun berlatih itu pun tak membuat gadis yang fasih berbahasa Inggris itu putus asa dan menyerah. Secara mengejutkan Jinny tampil dan mengikuti ajang survival show, Produce 48 besutan MNet. 

Saat itu ia tampil tanpa sebagai seorang individu tanpa memiliki agensi manapun yang menanungi dirinya. Jinny tampil membawakan lagu “Rollercoaster” milik Chung Ha. 

Kehadiran Jinny di Produce 48 pun menuai banyak dukungan dari berbagai pihak, termasuk Kim Sohye eks I.O.I serta kontestas Produce 101 season 1 dan Kim Jaehwan eks Wanna One dan kontestan Produce 101 season 2. 

Jinny Secret Number (Instagram)

“Park Jinny melalui persaingan ketat untuk menjadi anggota Produce 48. Seperti yang saya lakukan, trainee individu ini membutuhkan cinta dan dukungan Anda. Mereka sangat putus asa jadi tolong dukung mereka,” kata Jaehwan saat itu, dikutip SCMP, Senin (26/10/2020). 

Bahkan dukungan untuk Jinny juga datang dari Jiwoo KARD, salah satu idol Kpop yang berada di naungan DSP Media. 

Sayangnya lagi-lagi Jinny gagal debut sebagai idol Kpop. Ia tereliminasi di episode kelima dan hanya berhasil menempati posisi ke-68 dari 96 kontestan. 

3. Buat Lagu Sendiri

Kegagalan demi kegagalan yang terus datang di kehidupannya ini tak mengikis kemampuan dan kelebihan Jinny lainnya, yaitu menulis serta menciptakan lagu. 

Jinny Secret Number (Instagram)

Sebanyak tiga lagu ciptaannya pernah ia bagikan melalui akun SoundCloud pribadi miliknya. 

4. Debut Bersama Secret Number

Tahun 2019, Vine Entertainment mengumumkan girl group yang akan debut dibawah naungannya. Grup itu diberi nama Secret Number dengan lima anggota yang berasal dari berbagai negara. 

Nama Jinny Park pun menjadi yang pertama diumumkan oleh Vine Entertainmnet sebagai anggota Secret Number. Ia mengisi posisi rapper utama, penari utama, serta vokalis. 

Secret Number pun debut dengan lagu “Who Dis?” yang langsung mencuri perhatian banyak pihak, termasuk fan Indonesia karena salah satu anggotanya, Dita Karang berasal dari Indonesia. 

Jinny Secret Number (Instagram)

Daya tarik Secret Number pun bertambah setelah latar belakang tiap membernya sangat menarik perhatian. Jinny dengan Korea-Amerika, Leá dengan darah Jepang, Dita dengan darah Indonesia, SooDam dan Denise yang besar di Korea dan memiliki kemampuan berbahasa Inggris yang sangat baik. 

Kini Secret Number sedang menyiapkan comeback terbarunya pada 4 November mendatang. Melalui kanal YouTube resminya, Jinny lagi-lagi menjadi pembuka lewat teaser singkat Secret Number dengan judul “Got That Boom”, yang diyakini sebagai judul lagu terbaru mereka. 

Tags : kpop blackpink
Rekomendasi